Ubi mengandung serat hampir 2 kali dibandingkan kentang. Cemilan yang sangat baik dan pembakarannya lama, yang artinya, kalori yang digunakan lebih lama dan lebih efektif dibandingkan karbohidrat.
Sehat bagi jantung
Kaya akan vitamin B6 dan memiliki kontribusi menguatkan arteri dan pembuluh darah. Selain itu, ubi juga kaya akan potassium, sehingga dapat menurunkan tekanan darah.
Kaya akan beta-carotene
Beta-carotene atau lebih dikenal dengan Vitamin A, sebagai antioksidan. Dapat mencegah kanker, melindungi kulit dari sinar matahari dan bagus untuk kesehatan mata.
Sumber manganese
Mangan (manganese) adalah mineral penting yang diperlukan dalam jumlah kecil untuk memproduksi enzim yang diperlukan bagi metabolisme protein dan lemak. Zat ini juga mendukung sistem kekebalan tubuh dan keseimbangan gula darah, serta terlibat dalam produksi energi sel, reproduksi, dan pertumbuhan tulang. Sangat baik untuk wanita dalam masa premenstrual symptoms.
Kaya akan Vitamen C dan E
Kedua vitamin itu baik untuk kesehatan kulit dan rambut.
Tidak ada komentar