-->

Solusi Perawatan Kulit Saat Musim Hujan

KecantikanSolusi Perawatan Kulit Saat Musim Hujan - Suhu udara dingin di musim hujan terkadang menimbulkan masalah bagi kulit. Kondisi ini bisa menyerap kelembaban dari kulit Anda, membuatnya menjadi kusam dan kering, serta gatal dan iritasi.

Selain itu, pada kondisi kulit tertentu seperti eksim dan psoriasis, seringkali berubah menjadi parah saat musim hujan datang. Oleh sebab itu, Anda harus memerangi efek musim hujan dengan mengubah rutinitas perawatan kulit Anda agar tidak semakin meluas dan menjadi masalah yang lebih serius.

Dengan perubahan rutinitas perawatan kulit yang Anda lakukan, maka hal itu dapat membantu Anda terlindung dari kulit kering, rasa gatal karena suhu udara dingin, angin, dan panas dalam ruangan. Dan berikut ini, beberapa solusi terbaik untuk menjaga kulit Anda tetap lembut dan seimbang meski musim hujan datang.

Merubah perawatan kulit Anda

Rutinitas perawatan kulit dasar Anda harus diperbaiki ketika suhu di luar mulai semakin dingin. Batasi waktu Anda di kamar mandi saat mandi dengan air hangat, karena air hangat dapat menyerap kelembaban kulit Anda.

Gunakan pembersih tubuh atau sabun cair yang lembut. Jangan menggosok tubuh Anda terlalu kuat karena akan menyebabkan kulit menjadi kering dan iritasi. Bagi Anda yang memiliki kulit sangat kering mungkin perlu menggunakan pelembab dua atau tiga kali per hari untuk keseimbangan kulit.

Pilih pelembab yang tepat

Pelembab bekerja tidak dengan meletakkan air ke dalam kulit, namun dengan memperlambat hilangnya kealamian air dari kulit. Carilah satu produk pelembab yang tebal dan ringan.

Tetap waspada menggunakan pelembab Anda. Dengan pemakaian teratur, maka akan membantu memperbaiki celah mikroskopik pada lapisan penghalang kulit Anda, mencegah gatal dan kulit dingin. Khusus untuk wajah Anda, ingatlah agar menggunakan lotion bebas minyak untuk memperkecil terjadinya sumbatan pori-pori.

Lindungi kulit Anda dari matahari

Hanya karena musim hujan tidak berarti Anda aman dari sengatan matahari. Selalu gunakan tabir surya untuk daerah yang terkena matahari, termasuk wajah, bagian atas telinga dan punggung tangan. Dan jangan lupa gunakan lip balm untuk mencegah bibir kering.

Pakaian yang Anda kenakan juga penting. Serat wol dapat mengiritasi kulit sensitif dan memperburuk ruam, jadi pakailah T-shirt yang terbuat dari serat halus alami (kapas, sutra, atau linen) dengan lapisan sweater Anda di atasnya. Ini akan membantu penyerapan keringat, dan Anda dapat membuka sweater jika merasa kepanasan atau gerah.

Menangkal gatal di musim hujan

Gatal di musim hujan sering menunjukkan suatu kondisi yang relatif umum yang biasanya dimulai dengan bercak-bercak, kulit kering dan terkelupas atau menjadi pecah pecah. Dalam kasus ringan dapat diatasi dengan perubahan dalam kebiasaan mandi dan pemakaian pelembab, tapi untuk kasus kulit yang meradang, maka dapat menggunakan salep topikal yang diresepkan oleh dokter Anda.

Mengubah diet Anda

Karena cuaca musim hujan dapat merampas kelembaban kulit Anda, maka sangat penting untuk meningkatkan asupan air dan cairan lainnya. Hindari minuman berkafein seperti soda dan kopi, yang dapat memiliki efek diuretik.

Beberapa penelitian juga menunjukkan bahwa, asam lemak seperti omega-3 (yang biasa ditemukan pada ikan dan minyak biji rami) dan omega-6 (yang biasa ditemukan dalam minyak evening primrose) dapat membantu kulit kering, ini dikarenakan fungsinya sebagai penyuplai minyak alami pada kulit Anda. Jadi, mulailah untuk mempertimbangkan gabungan makanan dan suplemen ke dalam diet Anda.

Tidak ada komentar