Solusi Agar Pikiran Anda Sehat - Mengubah pola pikir Anda benar-benar dapat mengubah Anda untuk dapat keluar dan menemukan sebuah solusi.
Menurut salah seorang ahli di bidang penyembuhan intuitif, Inna Segal, dalam bukunya 'The Secret of Life Wellness: The Essential Guide to Life’s Big Questions', menjelaskan bahwa banyak orang memiliki hubungan yang rumit dengan penampilan mereka, dibentuk oleh luka masa lalu, rasa takut, rasa bersalah, kemarahan atau frustrasi.
"Ketika kita memiliki emosi yang kita tidak tahu bagaimana mengatasinya, seperti kemarahan dan frustrasi, kita dapat beralih ke makanan. Itu akan membuat Anda merasa lebih baik dalam jangka pendek, disertai dengan intropeksi pada diri sendiri", kata Segal.
Berikut empat langkah sebagai solusi agar pikiran anda sehat dalam menghadapi emosi negatif dan mengubah cara Anda berpikir.
Langkah pertama: Tanyakan pada diri sendiri.
Mengidentifikasi emosi negatif yang belum terselesaikan dan fokus pada emosi itu. Pikirkan bagaimana hal itu bisa mempengaruhi Anda. Pikirkan apakah Anda memiliki sedikit harga diri, sehingga memungkinkan bagi orang lain untuk melakukan intervensi kepada Anda.
Fokus pada peningkatan kepercayaan diri Anda, berdiri sendiri dan menetapkan batas-batas yang lebih baik. Alihkan pola pikir negatif Anda secara otomatis untuk mempertanyakan kembali apa motivasi Anda sesungguhnya.
Langkah kedua: Mengontrol dan melepaskan emosi Anda.
Setelah Anda mampu mengetahui tentang perasaan Anda. Yang Anda butuhkan selanjutnya adalah melepaskannya. Salah satu tekniknya adalah dengan melakukan latihan-latihan gerakan aktif seperti berjalan, tinju atau menari.
Gunakan gerakan-gerakan aktif sebagai pelepasan emosional dengan penuh semangat kebebasan jiwa. Atau Anda juga dapat menggabungkan antara gerakan dan mendengarkan lagu sebagai sitmulus untuk pengalihan dan pelepasan emosi.
Anda bisa juga untuk menempatkan tangan Anda di mana Anda merasakan emosi itu seperti di bagian kepala, dada, atau perut Anda, sambil menanyakan pada diri sendiri mengapa Anda merasa seperti itu. Pijat atau tekan halus bagian tubuh yang Anda rasakan itu.
Langkah ketiga: Buang cara lama.
Jika dalam hati Anda merasa tidak memadai dan tidak berharga, ini akan memungkinkan bagi orang lain untuk memperlakukan Anda seperti itu. Mulailah untuk merubah sikap perfeksionisme Anda yang berlebihan, dan belajar untuk memberikan waktu khusus untuk diri sendiri sebagai kebutuhan yang sangat Anda butuhkan daripada terus memaksakan diri untuk mengejar sebuah ambisi.
Tanyakan, apakah cara saya memperlakukan diri selama ini sudah bekerja dengan benar? Jika jawabannya adalah 'tidak', maka mulailah untuk memikirkan tentang bagaimana merubah dan membuang cara lama Anda dan menggantinya dengan cara yang baru yang dapat meningkatkan semangat dan rasa percaya diri Anda. Ingatlah bahwa bersikap baik kepada diri sendiri dapat menciptakan sebuah kebahagiaan.
Langkah keempat: Merangkul cinta diri.
Merangkul kembali cinta diri setelah sekian lama mendapatkan intervensi dari orang lain atau lingkungan luar dengan sebuah kelembutan. Memperlakukan diri Anda dengan penuh kasih sayang dan kebaikan akan menciptakan sebuah pemikiran positif dengan ide-ide baru yang lebih baik dan segar yang akan dapat meningkatkan harga diri Anda.
Fokus pada bagaimana Anda dapat mengubah sudut pandang Anda tentang diri Anda sendiri misalnya, berdiri di depan cermin dan mencari nilai positifnya dari setiap bentuk tubuh Anda. Atau melihat diri Anda dan berpikir begitu sempurnanya kita diciptakan oleh Tuhan.
Hal ini sama seperti ketika Anda mencoba untuk menurunkan berat badan, tetapi tidak sesuai dengan apa yang Anda harapkan. Namun ketika Anda berfokus pada persepsi lain bahwa kesehatan itu lebih berarti dalam hidup Anda, Anda dapat membuat gaya hidup yang berbeda dengan lainnya, sebuah gaya hidup unik milik Anda sendiri.
Tidak ada komentar